Pages

Senin, 29 Desember 2014

Day 1 at Banjarnegara

Bencana longsor di banjarnegara memang sudah terjadi sejak 1 mingguan yang lalu, pun segala bantuan tetap diupayakan sampai saat ini. Sabtu 27 Desember 2014, sekitar pukul 08.00 kami memulai perjalanan dari semarang, setelah 'mbulet' dengan update kebutuhan yang diperlukan disana yang terus saja berubah-ubah. Modal mantep akhirnya kami putuskan untuk berangkat dengan membawa kebutuhan seperlunya. Jalanan panjang tentunya menyisakan banyak cerita termasuk cerita tentang isi tas yang 'seabrek' dan lumayan menguras tenaga untuk menahannya tetap 'anteng' diantara jalan tanjakan. Sekitar jam 11 siang kami sampai di alun-alun wonosobo, alih-alih beristirahat kami menuggu teman dari UNSIQ yang akan menjemput. Sekitar jam 12an kami lanjut perjalanan, apesnya hujan turun sepanjang perjalanan terpaksa basah-basahan meskipun sudah pakai mantel.
Sampai di posko, tepatnya di daerah ngaliyan.. posko sahabat-sahabat PMII dan PCNU Banjarnegara. Suasana yang tidak sama seperti yang saya bayangkan, awalnya saya kira pengungsian itu berbentuk barak dan banyak orang terlantar disana, ternyata tidak seburuk yang saya bayangkan. syukurlah... Ada hal yang kemudian mengherankan bagi saya yakni tim relawan tidak satu koordinasi, seolah-seolah saling berebut demi eksistensi memasang backdroup sebanyak-banyaknya. Ah... yang jelas niat seseorang tidak ada yang tahu, pantas saja jika ada tulisan 'jadilah relawan bukan wisatawan'.
Menjelang magrib kami berkunjung ke posko teman yang kebetulan jaraknya tidak terlalu jauh, sekalian temu kangen dan berbagi cerita juga informasi di pengungsian. Kami diajak untuk 'nimbrung' nonton bareng film-film pendek yang menurut saya filmnya sangat menarik, tidak butuh waktu lama untuk menyaksikannya, juga tidak butuh memutar otak untuk mencerna isi yang disampaikan. Sekitar setengah 10 malam film selesai, dan kami kembali ke posko awal. Ngobrol-ngobrol istirahat sebentar kemudian koordinasi bersama mempersiapkan rencana 'trauma healing' besok. Semoga niat baik berbuah baik, Amiinnn

0 komentar:

Posting Komentar